Instalasi Asterisk

Hallo semua :D

Sudah lama sekali saya tidak menulis blog saya setelah seminggu penuh melakukan Ujian Akhir Semester (UAS). Yup, kali ini saya akan membahas tentang cara penginstalan Asterisk. Sebelumnya saya sudah membahas sedikit tentang asterisk itu sendiri, sekarang adalah saatnya membahas tentang cara penginstalan Asterisk.

Sebenarnya cara menginstalnya ada 2 cara, cara yang pertama kamu tidak perlu bersusah payah untuk menginstallnya, karena kamu bisa langsung menginstallnya melalui internet. Cara kedua adalah cara manual, dimana kamu harus menginstalkan sendiri Asterisk dengan komen-komen pada terminal. Berikut akan saya berikan kedua cara menginstal Asterisk.

1. Cara Automatic Installation



  1. Buka terminal yang berada di Application > Accessories > Terminal (disini kamu harus sebagai Super User)

  2. Pastikan versi Linux (Ubuntu) mu sudah terupdate repositorynya (jika belum, silahkan update dengan menggunakan perintah : #apt-get update

  3. Setelah memastikan library Linux (Ubuntu)mu terupdate, lakukan penginstalan langsung Asterisk dengan cara mengetikan komen berikut : #apt-get install Asterisk


Jika berhasil, maka tampilannya akan seperti ini :

[caption id="" align="aligncenter" width="180" caption="klik untuk memperbesar"][/caption]

 

Selesai, simpel bukan ?? Setelah ini, tinggal kamu setting dan jalankan sendiri Asterisknya. Perlu diingat bahwa cara penginstalan seperti ini hanya bisa dilakukan jika kamu terkonek dengan jaringan Internet, jika tidak cara ini tidak akan berhasil.

2. Cara Manual Installation


Cara ini dilakukan jika kamu ingin mengetahui cara manual menginstall asterisk dan juga jika kamu hanya punya installer Asterisknya dan juga kamu tidak perlu terkonek dengan internet jika files library Linux (Ubuntu) mu sudah update.

  1. Ikuti langkah 1 pada cara Automatic dan jika perlu ikuti pula langkah 2

  2. Extract files Asterisknya dengan perintah :#tar -zxvf (file Asteriskmu) cth penulisan komen :#tar -zxvf asterisk-1.8.2.4.tar.gz

  3. Masuk ke folder Asterisk yang baru saja diekstrak :#cd Asterisk-1.8.2.4

  4. Masuk tahap penginstalan, ketikkan :#./configure

  5. lalu setelah proses selesai lanjutkan dengan :#make

  6. ketikkan lagi :#make install

  7. lalu tahap terakhir :#make samples

  8. Setelah itu Asterisk berhasil di installkan dan siap dijalankan dan disetting

  9. Komen2 dia atas bisa kamu baca di README yang ada di folder Asterisk yang baru saja diekstrak, didalam README, ada cara2 penginstalan Asterisk yang bisa kamu lakukan.


Selesai !! Mudah kan ?? Sekarang tinggal kamu terapkan sendiri di komputermu masing-masing. Semoga berhasil :nerd

Post a Comment

0 Comments

##copyrightlink## ##copyrightlink## ##AICP##