BIOS dan Booting yang hilang

Sudah cukup lama rasanya tidak memosting suatu artikel di blog tercinta, hehe, karena memang di tempat saya magang blog tercinta tidak bisa diakses dengan baik.

Nah, mungkin kali ini hanyalah sebagian pengalaman kecil yang saya dapatkan hari ini.

Pernahkah kamu mengalami situsasi dimana komputermu tetap berjalan bahkan  masih bisa memasuki Operating System (OS) yang kamu gunakan dalam kasus ini yang saya gunakan adalah Windows, tetapi tampilan BIOS saat kita mengaktifkan komputer dan juga proses booting windows tersebut tidak muncul ??

Nah, jika kamu mengalami hal seperti ini, biasanya ini adalah gangguan pada hardwaremu. Seperti VGA, memori rusak/ kendor/ kotor. Hal ini juga bisa disebabkan karena CMOS tidak terhubung dengan baik dengan VGA card (saya yakin kamu yang masih awam bingung tentang apa yang saya katakan, haha). Jadi, jika kamu belum mengenal hardware komputer seperti VGA, Memory atau CMOS dsb. sebaiknya kamu menanyakannya pada temanmu atau mungkin bisa langsung membawanya ke Service Komputer.

Hal-hal yang bisa kamu lakukan jika mengalami kasus BIOS dan Booting tidak muncul adalah sebagai berikut :

1. Periksalah semua kabel yang terhubung dengan motherboard (mobo), siapa tahu ada kabel yang kendor atau kurang kencang menempelnya.



2. Cobalah mereset BIOSnya (untuk cara ini saya juga kurang paham, tapi banyak yang bilang BIOS akan otomatis tereset saat motherboard dilepaskan, CMIIW)


3. Coba periksa baterai CMOS mu (yang bentuknya seperti baterai jam di mobo), coba lepas, lalu pasangkan lagi (saya berhasil menampilkan BIOS dan Booting dengan cara ini, hehe)



4. Jika masih belum bisa juga, langsung bawa ke orang yang lebih mengetahui masalah ini, jangan mencobanya sendiri, khawatir mobomu yang akan menjadi rusak, hehe.


Okelah kalo begitu, mungkin cuma segini aja, soalnya memang gak terlalu sulit dan tidak menggunakan komen atau script smacamnya. Semoga ke-4 cara yang saya sarankan bisa membantumu :D

Post a Comment

2 Comments

  1. kalaw pada lptop gmna cranya,,,
    apakh hrus bongkar laptop ?

    ReplyDelete
  2. Tergantung, kalo emang cara lain gak bisa yah memang harus dibuka casing laptopnya, soalnya kan mau cek baterai CMOSnya, tapi kalau masih garansi sih , saya sarankan mending bawa ke penjualnya :shakehand

    ReplyDelete

##copyrightlink## ##copyrightlink## ##AICP##