"Polisi Tidur" Masa Depan

Bagi Anda sekalian yang tinggal di komplek perumahan yang cukup padat tentunya tidak begitu asing dengan Petugas Lalulintas yang biasa kita sebut "Polisi Tidur".
 

Polisi tidur sebenarnya memiliki suatu maksud tersendiri mengapa diciptakan. Kadang kita kesal dengan banyaknya dan tingginya si "Polisi Tidur" (bisa membuat mobil rusak) tetapi di lain sisi, kita butuhkan untuk membuat pengendara lebih hati-hati dan berjalan pelan.
Akhir-akhir ini muncul suatu terobosan terbaru yang cukup ampuh mengatasi permasalahan lalulintas ini.


benda ini dinamakan Smart Speed Bumps adalah sebuah "polisi tidur" yang pintar karena "polisi tidur" yang satu ini akan "baik" bila anda juga "baik" dan akan berubah "jahat" bila anda juga "jahat". Maksudnya apa sih?

begini maksudnya "Polisi Tidur" ini terbuat dari lembaran baja yang dilengkapi dengan sensor yang bisa menditeksi besarnya tekanan dan sentuhan (impact) dari mobil yang lewat.

Pada saat mobil berjalan pelan diatasnya maka "Polisi Tidur" ini akan menjadi rata dengan jalan (menggunakan motor di dalamnya) sehingga si pengendara tidak akan merasakan "Polisi Tidur" ini tetapi bila anda ngebut, otomatis "Polisi Tidur" ini akan tetap berada di posisi semula sehingga membuat pengendara akan sadar untuk memperlambat laju kendaraan.

Kelebihan lain dari Smart Speed Bumps ini adalah tidak membutuhkan sumber tenaga dari listrik jadi boleh dibilang pemasangan "Polisi Tidur" ini sangat mudah tetapi sayangnya tidak dijelaskan energi alternatif apa yang digunakan untuk menjalankan sensor dan motor yang ada.

Bicara mengenai harga, satu buah "Polisi Tidur" ini akan dihargai US$ 1.500 (sekitar Rp. 15 jutaan) dan bisa digunakan selama 10 tahun (lifespan).

Namun, mungkin saat ini di Indonesia Polisi Tidur jenis ini belum ada dan belum bisa diterapkan. Karena memang daya beli masyarakat Indonesia yang masih rendah dan mungkin masih ada keperluan lainnya yang lebih penting :)

Untuk sumber tidak saya cantumkan karena artikel semacam ini banyak ditemukan di luar sana. Jadi tak ada kepastian siapa pengunggah pertama :D

Post a Comment

0 Comments

##copyrightlink## ##copyrightlink## ##AICP##